Selasa, 04 Oktober 2011

Tugas PTIK 2


Jenis Jaringan Komunikasi antara lain :

a.ISDN ( Integrated Servical Digital Network )

ISDN merupakan sistem telekomunikasi yang menggabungkan antara layanan data,suara, gambar ke dalam jaringan. Sistem ISDN terdiri dari lima buah komponen terminal utama yang bertugas untuk menjalankan proses layanannya, yaitu terminal Equipment, terminal  Adapter, Network Termination, Line Termination, dan Local Exchange.
Keuntungan ISDN antara lain :
1.ISDN mempunyai kecepatan 10 kali lebih cepat  dari jaringan telepon dan mempunyai kualitas yang lebih baik dalam pengiriman data.
2.Lebih menghemat waktu karena dalam satu saluran bisa mengirim berbagai jenis layanan seperti gambar,suara, video.
3.Lebih murah daripda penggunaan sistem terpisah.
4.Lebih fleksibel karena penggunaan single interface untuk terminal bervariasi.

b.Telepon

Telepon merupakan jenis alat komunikasi yang menyampaikan pesan suara seperti percakapan dua orang atau lebih.Telpon pertama kali ditemukan oleh Alexander Graham Bell  pada tahun 1877.
Prinsip kerja telepon :
·         Ketika gagang telepon diangkat (off hook)  sirkuit terbagi menjadi dua jalur, bagian positifnya akan berfungsi sebagai Tip yang menunjukkan angka nol sedangkan  bagian negatifnya akan berfungsi sebagai Ring yang menunjukkan angka -48V DC. Kedua jalur ini  akan memproses pesan dari sender untuk sampai ke receiver. Agar dapat menghasilkan suara pada telepon, sinyal elektrik ditransmisikan melalui kabel telepon yang kemudian diubah menjadi sinyal yang dapat didengar oleh telepon receiver. Angka-angka sebagai nomer  telepon merupakan penggabungan antara nada-nada dan frekuensi tertentu yang kemudian dinamakan Dual-tone multi-frequency  DTMF dan memiliki satuan Hertz. Hubungan utama yang ada dalam sirkuit akan menjadi on hook ketika dibuka, lalu akan muncul getaran. Bunyi yang muncul di telepon penerima menandakan telepon telah siap digunakan.

c.Facsimile
Facsimile atau disebut juga telecopier merupakan alat komunikasi yang digunakan untuk mengirimkan dokumen dengan hasil yang sama persis dengan aslinya dengan menggunakan jaringan telepon.
Bagian – bagian mesin facsimile antara lain :
                 -      Modem
  - Mesin fotocopy
  -  Pemindai  gambar
  - Printer
Kelebihan facsimile yaitu  dapat mengirim dokumen ke tempat yng jauh dalam waktu yang singkat.

d.Fiber Optic
Fiber optic merupakan sejenis kabel yang sangat terbuat dari kaca atau plastik yang sangat halus dan lebih kecil dari sehelai rambut (diameter 120 mikrometer) ,digunakan untuk mentransmisikan sinyal  cahaya (laser dan LED)  dari satu tempat ke tempat yang lain.
Kelebihan fiber optic antara lain :
v                 -   Dapat memuat kapasitas informasi yang sangat besar dengan sangat  cepat.
v                 -  Biaya murah dan tingkat keamanan tinggi.
v                -  Hemat tempat karena ukurannya yang kecil dan ringan
v                -  Kebal terhadap gangguan elektromagnetik dan gelombang radio.
v                 - Tidak ada tenaga listrik dan percikan api.
v                 -Tidak berkarat.
e.Leased Line
Leased line atau private line meupakan saluran  telepon tetap (permanen) yang menghubungkan 2 titik atau lebih yang disediakan oleh perusahaan telekomunikasi publik,biasanya digunakan ketika komunikasi data jarak jauh secara terus menerus.

f. Wireless
Wireless atau nirkabel merupakan sebuah teknologi tanpa kabel.Wireless dapat melakukan telekomunikasi dengan menggunakan gelombang elektromagnetik sebagai media pengantar pengganti kabel.Wireless juga dapat digunakan sebagai teknologi untuk mengakses internet.